Bisnis Owner: Pengertian dan Tanggung Jawabnya

Omahbiznis

Bisnis owner adalah pemilik usaha atau bisnis yang dijalankan. Biasanya seorang pemilik seringkali menjadi pemimpin atau menjalankan langsung usahanya. Meskipun, ada kemungkinan seorang pemilik bisnis bukanlah pendiri, tidak memegang jabatan struktural di dalam perusahaan.

Pemilik bisnis juga memiliki sederet tanggung jawab dan juga harus memiliki kemampuan untuk bisa mengembangkan usahanya. Untuk itulah usaha bisa semakin maju dan menghasilkan keuntungan banyak untuk perusahaan termasuk pemiliknya.

Pengertian Bisnis Owner

Dalam bahasa Indonesia, owner dapat diartikan sebagai pemilik. Artinya, adalah orang yang memiliki usaha atau bisnis tersebut. Owner dapat berupa perorangan atau kelompok, dan mereka harus berinvestasi atau memiliki saham di perusahaannya.

Orang yang berinvestasi dan juga berkontribusi untuk memajukan perusahaan, masuk di dalam manajerial usaha juga termasuk sebagai seorang owner. Meskipun juga ada tipe owner yang tidak ingin masuk lebih banyak ke dalam perusahaannya.

Pemilik menyewa beberapa orang profesional untuk menjalankan perusahaan sesuai dengan keinginannya. Sebagian besar orang menginginkan skema ini dan tetap mendapatkan keuntungan. Sebetulnya, fleksibilitas dalam memiliki bisnis adalah sebuah keistimewaan.

Meskipun dalam kenyataannya, apabila perusahaan sudah dipegang oleh pemiliknya yang berkompetensi, maka perusahaan biasanya berjalan dengan baik. Pemilik akan melihat ketika mereka tidak ada di tempat, apakah bisnis bisa tetap berjalan baik atau tidak.

Tugas dan Tanggung Jawab Seorang Bisnis Owner

Ada tugas dan tanggung jawab yang penting dari seorang pemilik bisnis. Bisnis owner adalah orang yang menjadi ujung tombak dari penyelenggaraan sebuah usaha dalam berbagai skala. Untuk itulah tugas dan tanggung jawabnya juga tidak mudah.

1.     Membuat Aturan Perusahaan

Seorang owner harus bisa membuat peraturan dalam perusahaannya sendiri. Aturan ini akan menjadi tolak ukur apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan oleh karyawan. Untuk membuatnya juga harus memiliki pengalaman menyeluruh tentang bisnis dan tidak bisa dikerjakan sembarangan.

Pemilik juga dapat menyewa seorang profesional untuk bisa membuat aturan perusahaan. Akan tetapi, semua keputusan pentingnya harus diambil oleh pemilik. Ada beberapa hal tertentu hanya boleh diketahui owner dan juga beberapa ranah lainnya.

2.     Mengembangkan Strategi Bisnis

Setiap pemilik tentunya ingin bisnisnya berkembang untuk bisa menghasilkan lebih banyak keuntungan. Semakin besar keuntungan yang diperoleh, maka kesejahteraan karyawan dan juga nilai perusahaan juga akan semakin bertambah.

Anda harus mengembangkan strategi yang efektif dan efisien mulai dari tenaga kerja, upgrade produk, strategi pemasaran dan penjualan, dan berbagai aspek penting lainnya. Bisnis owner adalah orang terdepan yang akan melakukan hal tersebut.

3.     Manajerial Perusahaan

Memimpin atau masuk ke dalam struktural perusahaan biasanya dilakukan oleh seorang owner. Hal ini memudahkan Anda untuk bisa melakukan kontrol dan mengetahui segala lini bisnis dari perusahaan. Terlebih lagi perusahaan tersebut masih dalam tahap pengembangan.

Akan tetapi, memang ada beberapa owner yang membiarkan wewenangnya kepada direktur atau manajer untuk melakukan tugas sehari-hari. Hal ini biasanya dilakukan oleh orang yang sudah memiliki bisnis dalam skala besar.

Selain itu juga, permasalahan waktu mungkin bisa menjadi salah satu alasan seorang bisnis owner menyerahkan tugas dan tanggung jawabnya kepada bawahan.

Cara Menjadi Seorang Bisnis Owner yang Kompeten

Seorang pemilik bisnis biasanya berasal dari keluarga yang memang memiliki modal dan juga kemampuan untuk mengembangkan bisnis. Mungkin dari kalangan yang tidak memiliki modal, merangkak dari bawah, dan tekun mengembangkan usahanya.

Dalam persaingan bisnis, tentunya yang ulet dan memiliki strategi berbisnis yang baik akan menjadi pemenang dan dapat bertahan dalam lingkungan yang serba sulit. Seorang bisnis owner juga harus mempunyai wawasan yang baik, berkemauan tinggi untuk sukses.

Beberapa kompetensi yang seharusnya dimiliki oleh seorang pebisnis adalah sebagai berikut:

1.     Mengerti Bisnis yang Dijalani

Anda harus paham dan mengerti tentang seluk beluk bidang bisnis yang dijalani. Misalnya melakukan ekspor impor di bidang makanan maka harus mengerti tentang custom clearancepemilihan kualitas barang, menjalin kerjasama dengan pihak luar, dan lain sebagainya.

Lakukanlah bisnis yang sesuai dengan passion atau keinginan Anda. Jika memiliki ide bisnis kecil-kecilan untuk membuat kue kering, maka Anda bisa melakukannya asalkan selalu ulet dan tekun untuk mengerjakan hal tersebut.

2.     Mampu Menafsirkan Kebutuhan Pasar

Selain menjalankan sesuai passion, hal lain yang harus dilihat adalah kebutuhan pasar atau konsumen. Misalnya saja di daerah tempat tinggal Anda cukup jauh dari pusat perbelanjaan atau pasar tradisional. Maka Anda bisa membuka toko bahan kebutuhan sehari-hari atau peralatan rumah tangga.

Hal ini juga merupakan bagian dari analisis kebutuhan pasar. Dalam perusahaan dengan skala yang lebih besar, biasanya memiliki tim riset pasar tersendiri yang bisa memberikan saran tentang kondisi pasar saat ini sehingga produk bisa disesuaikan dengan keinginan pasar.

3.     Memiliki Visi Misi yang Jelas

Untuk bisa memajukan usaha, maka Anda harus memiliki gambaran besar atau grand design dalam berbisnis. Anda sudah mengetahui seberapa besar bisnis tersebut bisa didorong untuk berkembang. Untuk itulah, visi dan misi yang jelas bisa menunjang keberhasilan.

Anda juga bisa menerima berbagai masukan atau ide orang lain untuk mengembangkan usaha secara bersama. Sebagian besar owner yang berkelompok biasanya sulit menyatukan visi dan misi bersama sehingga seringkali bubar di tengah jalan.

4.     Memahami Manajemen Keuangan

Arus kas yang sehat akan membuat perusahaan dapat bertahan lama dan bahkan berkembang menjadi lebih baik. Maka dari itu, seorang pemilik adalah kunci yang bisa mengatur keuangan dengan baik. Ambillah keputusan dengan tepat karena akan menyangkut karyawan dan orang banyak.

Kemampuan seorang bisnis owner adalah hal yang krusial bagi perusahaan agar bisa berjalan maju. Untuk itulah diperlukan strategi dan kapabilitas mumpuni dari pemiliknya.

Artikel Populer

Kategori Artikel

Citylofts Sudirman 2216
Jl Mas Mansyur 121
Jakarta Pusat 10250
Indonesia

Dapatkan Ilmu & Inspirasi

Segera Hadir

© Omah Biznis. All Rights Reserved 2023